Kementerian Agama kini telah merilis sebuah aplikasi rapor digital untuk madrasah di seluruh Indonesia.
Aplikasi ini dibuat dengan berbasis website, maksudnya pengguna bisa menggunakan aplikasi ini dengan membuka alamat web khusus.
Aplikasi Rapor Digital atau yang disingkat dengan ARD adalah unit tata usaha atau petugas yang terkait dengan pendataan dan administrasi lembaga madrasah.
Untuk membuka aplikasi Rapor Digital ini terlebih dahulu pastikan anda terhubung dengan jaringan internet dan mempunyai aplikasi browser seperti Mozilla Firefox atau Google Chrome dan lain-lain (disarankan menggunakan browser google chrome) pada PC anda
ARD ini ditujukan guna melayani rakyat dengan memakai sarana dan anggaran yang merupakan hak rakyat.
Penyerapan anggaran harus diselaraskan dengan kepentingan dan kebutuhan masyarakat sehingga manfaatnya terasa optimal.
Di sisi lain, ARD merupakan langkah dalam inovasi agar lembaga Madrasah semakin kekinian, jangan sampai dianggap seperti mesin tua yang usang.
Sehingga kedepan Penilaian Hasil Belajar yang tertuang dalam ARD sudah dilakukan secara digital dan terintegrasi, serta Madrasah kedepan turut serta dalam pelaksanaan e-Government, dan Clean Government
Adapun cara Login aplikasi ARD adalah sebagai berikut:
Untuk lebih jelasnya, simak video berikut ini;
Untuk sementara kami belum tahu Username dan Password untuk Login Aplikasi Rapor Digital Madrasah. Ketika sudah tahu, nanti pasti akan kami bagikan kepada anda semua.
Sebagai informasi tambahan berikut ini kami bagikan Juknis Hasil Belajar Madrasah
Demikianlah informasi mengenai Aplikasi Rapor Digital Madrasah yang bisa kami sampaikan kepada anda semuanya.
sumber : berita di posting ulang dari https://www.harianmadrasah.com/2018/09/httpsikurmakemenaggoidard-website.html