Detail Post

Peringati Sumpah Pemuda, Mewangi Kenakan Batik dan Baju Adat Daerah

Senin, 28 Oktober 2024, MAN 4 Banyuwangi Memperingati hari Sumpah Pemuda yang diikuti oleh seluruh siswa-siswi, staf, dan dewan guru yang dilaksanakan di halaman belakang madrasah. Peserta upacara memakai seragam dengan ketentuan baju batik bawahan hitam, para guru memakai baju hitam bawahan batik. Uniknya, petugas upacara memaksi setelan pakaian paskibra.

Pembina upacara dipimpin langsung oleh Kepala madrasah, yaitu Drs. H. Imam Syafi'i M. Pd. I yang menyampaikan beberapa pesan dan harapan bagi pemuda - pemuda Indonesia  yang pada hakikatnya menjadi penerus generasi bangsa  di masa depan. Salah satu cara untuk menggapainya yaitu memperbaiki kelola kebudayaan di Indonesia. 

Kemudian setelah menyampaikan beberapa pesan, dilanjutkan menyanyikan lagu wajib Sumpah Pemuda. Setelah itu berdo'a dengan khusyuk diikuti seluruh oleh peserta upacara. Selesai upacara, pemberian piala dan sertifikat kepada Siswi Selvi Ekawati kelas X2 atas juara harapan 1 pada lomba pidato tingkat nasional dan Siswi Ulin Nadirotul Muslimat kelas XII Soshum 1 atas juara 3 pada lomba puisi tingkat nasional. Kemudian diakhiri dengan sesi foto bersama. (Ayna)

Share :